MotorTutorial

Tips Perawatan Motor Listrik dengan 5 Cara Mudah

62
×

Tips Perawatan Motor Listrik dengan 5 Cara Mudah

Share this article

Perawatan motor listrik harus diketahui oleh setiap pemilik jika menginginkan kendaraanya bisa selalu dalam kondisi prima. Meskipun upaya yang dilakukan tidak sebanyak motor dengan mesin pembakaran internal. Populasi motor saat ini mulai menjamur dimana-mana, yang mana penggunanya sendiri berasal dari berbagai kalangan.

Tips Perawatan Motor Listrik dengan 5 Cara Mudah

Tips Perawatan Motor Listrik dengan 5 Cara Mudah 

Motor listrik memiliki komponen lebih sedikit dibandingkan dengan motor yang bermesin pembakaran internal. Dengan demikian, motor listrik tidak membutuhkan oli mesin atau oli transmisi yang harus diganti secara rutin. Untuk tahu lebih lengkapnya, simak ulasan perawatan untuk motor listrik berikut ini.

Cabut Baterai Jika Motor Tidak Digunakan 

Beberapa sumber mengatakan apabila motor tidak akan digunakan dalam jangka waktu tertentu cukup lama. Maka disarankan untuk melepaskan baterai motor, tetapi dengan daya baterai yang penuh terlebih dahulu. 

Hal ini dikarenakan baterai akan mengalami self discharge saat motor tidak digunakan. Meskipun motor dalam keadaan mati, tetap saja ada listrik yang terpakai, seperti untuk alarm. 

Memperhatikan Sistem Pengereman 

Sistem pengereman sendiri memiliki fungsi yang sangat vital pada semua kendaraan. Maka, usahakan untuk melakukan pengecekan terhadap kampas rem baik untuk ban depan maupun ban belakang secara rutin. Setidaknya setiap dua atau tiga bulan sekali untuk melihat kondisinya, jika sudah menurun sebaiknya dilakukan penggantian. 

Tidak Lupa Ganti Van Belt 

Kegunaan dari van belt adalah untuk menyalurkan tenaga menuju roda belakang supaya motor dapat melaju. Van belt sendiri memiliki usia pakai tertentu, yakni 3.000 km. Jika sudah mencapai jarak tempuh tersebut, sebaiknya dilakukan penggantian. Meskipun tarikan motor listrik masih terasa baik-baik saja. 

Menghindari Mencuci Motor dengan Air Bertekanan 

Tips perawatan motor listrik selanjutnya adalah lebih berhati-hati saat mencuci body motor yang kotor. Disarankan untuk menghindari penggunaan air dengan bertekanan untuk keamanan komponen kelistrikan. Cara mencucinya bisa dengan dilap menggunakan kanebo. 

Hal ini juga berlaku saat akan membersihkan bagian kolong bodi motor. Jika diperhatikan secara seksama, terdapat semacam kisi-kisi udara yang bisa menjadi celah air menyusup ke sistem kelistrikan motor. 

Jangan Nekat Menerobos Banjir 

Kekhawatiran yang sangat dirasakan calon konsumen saat akan membeli motor listrik adalah keamanan dari komponen listrik saat dihadapkan dengan kondisi hujan atau banjir. Untuk permasalahan ini, konsumen tidak perlu takut karena motor listrik sudah dirancang dengan berbagai pertimbangan agar tetap aman. 

Namun, sebagai langkah antisipasinya, ada baiknya untuk tidak nekat tetap menerobos banjir. Sebisa mungkin hindari genangan air yang memiliki tinggi melebihi soket pengisian daya. Soket pengisian ini bisa ditemui di area dek tengah motor, lebih tepatnya di antara kaki pengendara. 

Menerobos genangan banjir memang bukan satu hal yang harus dilakukan. Tidak hanya motor listrik, tetapi motor dengan mesin pembakaran internal juga bisa menghadapi risiko serius jika dipaksa menerjang banjir yang tinggi. 

Itulah beberapa tips perawatan motor listrik yang bisa dilakukan agar motor tetap awet dan tahan lama.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *